Inspirasi Desain Rumah 2 Lantai Mungil Cantik

Desain rumah 2 lantai mungil cantik akan menjadi salah satu tren desain rumah di perumahan yang beberapa tahun belakangan ini banyak dicari. Karena itu, pada kesempatan ini kami akan membagikan beberapa inspirasi desain rumah 2 lantai di lahan yang terbatas tetapi bisa memaksimalkannya dengan baik agar menghasilkan estetika yang tinggi.

Mengapa Desain Rumah 2 Lantai Mungil Cantik Cocok Untuk Dipilih?

Desain rumah 2 lantai mungil cantik bisa kamu dapatkan dengan menerapkan desain rumah atap datar atau atap miring yang modern. Karena dengan menerapkan desain ini rumah akan tampak lebih indah dan mewah dibandingkan menggunakan konsep desain atap rumah biasa.

Rumah 2 lantai mungil juga bisa dibangun dengan memiliki jumlah kamar 1 sampai 4 tergantung dari kebutuhan pemiliknya. Desain 2 rumah 2 lantai cocok untuk dipilih terutama untuk keluarga kecil yang terdiri dari 2 sampai 5 orang yang tinggal di dalam satu rumah.

Karena itu, dalam mendesain dan membangun rumah kamu harus benar-benar memperhatikan banyak faktor. Agar rumah impian yang kamu miliki bisa jadi tempat ternyaman dan teraman untuk ditinggali.

Keunggulan Desain Rumah 2 Lantai Mungil Cantik

Saat kamu menerapkan Desain rumah 2 lantai mungil cantik ada beberapa keunggulan yang bisa kamu dapatkan seperti :

  • Karena rumah dibangun dilahan sempit dan terbatas, maka kamu akan menghemat biaya membangun rumah dua lantai dengan budget yang lebih murah. Tetapi kamu masih bisa memiliki lebih dari 2 kamar tidur di dalamnya.
  • Bisa dengan mudah didesain dengan berbagai desain yang memiliki keanggunan tinggi dan memenuhi kebutuhan keluarga.
  • Memiliki estetika yang tingi karena kamu bisa memiliki rumah berukuran mungil tetapi masih bisa tampak cantik dari bagian depan rumah atau fasad rumah.

Dengan keunggulan tersebut maka tidak heran jika di sebuah perumahan banyak pemilik rumah ingin merenovasi rumah mereka dengan desain rumah 2 lantai mungil cantik.

Inspirasi Desain Rumah 2 Lantai Mungil Cantik Terbaru 2022

Berikut ini ada beberapa inspirasi desain rumah 2 lantai mungil cantik yang bisa kamu pertimbangkan saat membangun atau merenovasi rumah.

1. Rumah 2 lantai Atap Datar

Inspirasi desain rumah 2 lantai mungil cantik yang pertama kamu bisa membangun rumah dengan model atap datar dengan warna utama putih. Dengan desain bangunan berbentuk kubus yang dikombinasikan dengan atap datar akan menciptakan kesan rumah jadi lebih luas dan kokoh.

Kamu juga bisa membuat bagian pintu gerbang didesain dengan menggunakan gerbang bentuk horizontal, sehingga membuat fasad rumah lebih lebar. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan halaman dengan balkon yang luas di lantai 2 yang memiliki fungsi menangkap sinar matahari, memberikan ventilasi dan kenyamanan lebih. Di dekat garasi mobil, kamu bisa tambahkan taman kecil untuk membantu rumah menjadi lebih hijau.

2. Rumah 2 Lantai Dengan Gaya Klasik

Desain ruumah dengan gaya klasik akan membuat penghuni merasa hidup di masa lalu yang tenang dan damai. Rumah 2 lantai dengan gaya klasik bisa menggunakan desain atap genteng merah agar mempertahankan kesan rumah klasik. Tetapi kamu bisa mengkombinasikan dengan furnitur modern untuk menciptakan keseluruhan gaya desain interior klasik modern yang sangat berbeda. Jendela yang berada di lantai 2 buatlah ukuran besar yang bermanfaat membantu menangkap sinar matahari dengan lebih baik.

3. Desain Rumah 2 Lantai Gaya Modern

Desain rumah dalam gaya modern dengan nada cat rumah berwarna putih akan tampak lebih mencolok. Lantai pertama kamu bisa desain dengan sederhana dan minimalis, dan di lantai 2 kamu bisa menambahkan unsur dominasi kaca berukuran besar untuk menciptakan kesan rumah 2 lantai yang modern.

Karena area yang terbatas, kamu bisa memanfaatkan balkon di lantai 2 untuk menciptakan kondisi lingkungan yang sehat dengan menanam bunga dan pohon di dalam pot. Di depan rumah atau taman depan rumah bisa kamu manfaatkan dengan menghias rumah menggunakan pepohonan hijau yang asri.

Untuk bisa mendapatkan desain rumah 2 lantai mungil yang cantik terbaik bisa kamu kunjungi penyedia jasa desain rumah bernama rhdesainrumah.

Scroll to Top