Rekomendasi Motif Keramik Dinding Teras Untuk Hunian Menawan

Teras menjadi bagian awal yang akan terlihat, tak heran jika banyak yang ingin membuat bagian depan rumah ini tampak cantik. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mempercantik teras yakni dengan pemasangan keramik dinding teras. Tersedia banyak motif, berikut beberapa motif yang bisa disesuaikan dengan kesan yang ingin dihadirkan.

Motif Keramik Dinding Pada Teras yang Bisa Dijadikan Pilihan

  1. Motif Serat Kayu

Jika anda ingin menghadirkan kesan elegan juga klasik, maka anda bisa memilih motif serat kayu. Selain itu kesan naturalnya juga akan muncul sehingga membuat teras semakin cantik. Namun sebaiknya anda memilih keramik dengan warna gelap sehingga efeknya lebih terasa. Agar tampilannya makin cantik, anda bisa menggunakan kerangka jendela berwarna hitam.

  1. Motif Granit Hitam

Apabila anda ingin menonjolkan kesan mewah, maka motif granit hitam menjadi pilihan yang efektif. Granit memang menjadi material yang sampai saat ini termasuk material yang mahal. Sehingga kehadiran keramik dengan motif granit hitam cocok untuk menekan budget. Tampilan eksklusif akan tetap dihadirkan jika menggunakan motif keramik pada dinding teras ini.

Pemilihan warna hitam akan memudahkan untuk menyesuaikan dengan cat tembok. Anda juga bisa menggabungkan dengan beberapa furniture yang sesuai konsep. Sebenarnya motif batu granit pada keramik juga sangat banyak, tetapi warna gelap dianggap lebih cantik dan juga elegan. Jika ingin warna lainnya akan lebih baik memilih warna netral.

  1. Motif Susun Sirih

Susun sirih yakni cara untuk pemasangan keping dari batuan alam dengan berlapis, mirip dengan daun sirih. Selain menggunakan batu alam, anda juga bisa menggunakan keramik dinding teras dengan motif batuan alam. Warna keping yang berbeda justru akan memberikan kesan mozaik yang keren. Banyak yang menggunakan motif ini pada rumah kekinian.

Saat ini motif susun sirih juga ada yang 3D atau yang timbul. Apabila anda menggunakannya pada teras rumah maka akan bisa memberikan nuansa rustic yang cantik. Susun sirih timbul akan memberikan tekstur yang unik pada teras hunian anda. Sangat pas jika digunakan pada rumah minimalis yang memiliki taman minimalis di depannya.

  1. Motif Batu Bata Merah

Batu bata merah juga cantik dijadikan sebagai motif dinding. Aura pedesaannya akan semakin keluar jika anda menggunakan motif keramik batu bata merah ini. Terdapat juga tekstur timbul yang akan membuatnya terlihat lebih nyata. Mungkin banyak yang tidak sadar jika sebenarnya adalah keramik. Bisa dipadukan dengan furniture warna putih agar makin cantik.

  1. Motif Garis Lengkung Klasik

Motif Garis Lengkung Klasik sebenarnya termasuk motif keramik yang sudah ada sejak lama. Namun sampai saat ini juga masih banyak dijumpai, cocok untuk anda yang menyukai desain rapi tetapi tidak mencolok. Walaupun terlihat sederhana, hasilnya akan menawan jika pandai menyesuaikan dengan bagian tembok sisanya.

  1. Motif Batu Bata Mozaik

Dan pilihan keramik dinding untuk teras yang bisa dipilih berikutnya yakni Motif Batu Bata Mozaik. Sangat pas jika memiliki teras dengan pilar pilar teras yang tinggi. Memberikan kesan eksotis tetapi unik karena ada banyak warna yang muncul. Jika anda suka warna cerah, bisa juga menggunakan motif keramik ini.

Seperti yang kita ketahui jika batu alam yang asli memang memiliki harga tinggi. Sehingga kehadiran beberapa motif keramik dianggap menguntungkan karena harganya lebih hemat. Dan anda juga bisa mengkreasikan dengan menyesuaikan konsep teras anda. anda bisa mengunjungi Rumarumi.com untuk informasi seputar rumah lebih banyak.

Scroll to Top