Wajib Dipelajari: 5 Cara Mengatasi Layar Laptop Hitam yang Mudah Dilakukan

Dewasa ini laptop menjadi salah satu bendaย  yang banyak digunakan oleh orang-orang. Entah itu untuk keperluan kerja, sekolah, hingga hiburan, laptop bisa digunakan secara maksimal untuk mempermudah keperluan digital. Namun, laptop juga bisa bermasalah, salah satunya adalah layar yang menghitam. Berikut lima cara mengatasi layar laptop hitam saat dinyalakan.

5 Cara Mengatasi Layar Laptop yang Menghitam

  1. Mengecek Kesehatan Layar Laptop

Jika layar laptop menghitam dalam waktu yang lama, pengguna harus segera mengecek apakah ada yang bermasalah atau tidak. Karena biasanya layar laptop akan menghitam beberapa saat jika sistem operasinya terlalu panas atau ketika lambat merespon instruksi pengguna. Namnu, jika layar menghitam dalam waktu yang cukup lama pengguna patut untuk merasa curiga.

Kemudian, jika layar menghitam dalam waktu lama, pengguna bisa mengecek apakah ada kerusakan pada layar atau sistem operasinya. Caranya yaitu dengan layar disambungkanย  ke proyektor atau smart TV. Jika sistem operasi komputer bisa terlihat, maka layar laptop yang bermasalah. Dan sebaliknya, jika tidak terlihat apapun maka sistem operasinya yang rusak.

  1. Menghapus Program yang Tidak Perlu

Selain itu, cara mengatasi layar laptop hitam selanjutnya yaitu dengan melihat kinerja dari sistem operasi dari laptop itu sendiri. Karena jika sistem operasi laptop terlalu berlebihan bekerja akibat penggunaan yang melebihi kapasitas, maka kinerja sistemnya akan mengalami penurunan dan berakibat pada layar laptop. Akibatnya, layar laptop akan menghitam.

Lebih dari itu, untuk menghindari hal tersebut, pengguna bisa melakukan beberapa hal berikut. Yang pertama yaitu menghapus program di laptop yang sekiranya tidak perlu, karena program inilah yang bisa memperlambat kinerja laptop. Lalu ketika menggunakan laptop, jangan sampai membuka banyak program bersamaan, karena bisa membuat sistem bekerja lebih keras.

  1. Install Ulang Sistem Operasi

Alternatif lain jika layar laptop sudah menghitam dalam waktu yang lama, pengguna bisa mempertimbangkan untuk menginstall ulang sistem operasi pada laptop, yaitu Windows atau IOS. Namun, cara mengatasi layar laptop hitam ini berarti mengembalikan lagi sistem operasi laptop menjadi setelan pabrik dan menghapus data program. Namun, cara ini efektif untuk dilakukan.

  1. Mengganti VGA

Hal lain yang bisa mempengaruhi kualitas tampilan layar adalah VGA. Dimana komponen ini yang mendemonstrasikan isi dari sistem komputer ke layar laptop. Maka ketika pengguna sedang menggunakan laptop, maka VGA ini sangat diperlukan. Sehingga ketika komponen ini mengalami kerusakan, maka akan sangat berpengaruh pada layar laptop.

Beberapa masalah yang biasanya timbul yaitu tampilan layar laptop yang patah-patah, muncul lubang hitam di salah satu bagian, bahkan bisa muncul warna-warna tertentu pada layar yang mengganggu tampilan utamanya. Untuk itulah, ketika layar menghitam dalam waktu lama, bisa dicurigai kalau komponen VGA mengalami kerusakan dan harus diganti.

  1. Mengganti Layar Laptop

Pilihan paling terakhir dari cara mengatasi layar laptop hitam adalah dengan mengganti layar laptop. Hal ini berlaku jika yang mengalami kerusakan adalah layarnya, sehingga mau tidak mau harus segera diganti. Karena jika layar sudah bermasalah, maka pengguna tidak akan bisa menggunakan laptopnya karena layarnya tidak bisa menampilkan apapun.

Secara singkat, jika layar laptop menghitam, ada beberapa cara untuk mengatasinya. Pengguna bisa mengecek bagian mana yang rusak sehingga layar tidak menampilkan apapun, jika komponen yang rusak maka segera diganti. Jika sistemnya, maka bisa diinstall ulang atau menghapus program yang tidak perlu. Kunjungi stophoax.id untuk tips dan cara lainnya.

Scroll to Top