Cara Mengatasi Bullying di Sekolah

Bullying atau perundungan merupakan peristiwa yang sangat penting dicegah dan diatasi sedini mungkin. Bullying dapatย  berdampak buruk pada korban sekaligus pelaku. Peristiwa kekerasan ini bisa terjadi mulai jenjang sekolah dasar hingga menengah bahkan di perguruan tinggi.

Bullying dapat berupa kekerasan secara verbal dan juga fisik, maka hal ini tidak bisa dibiarkan begitu saja. Berikut cara mengatasi bullying di sekolah;

1. Deteksi Tindakan Bullying Sedini Mungkin

Sebagai orang tua kedua saat di sekolah, guru harus peka dengan kondisi yang dihadapi oleh muridnya. Jangan sampai halย  yang membahayakan siswa terjadi secara terus menerus.

Segera hapuskan bullying sedini mungkin, seperti memanggil menghina bentuk fisik, merampas benda-benda, memukul dan sebagainya.

2. Memberikan Sosialisasi

Tindakan bullying biasanya terjadi karena kurangnya pengetahuan dan juga pemahaman tentang bullying itu sendiri. Hal harus dilakukan oleh pihak sekolah adalah melakukan sosialisasi kepada seluruh warga sekolah seperti guru, siswa, staf jika perlu orang tua juga perlu diedukasi tentang hal ini.

3. Memberikan Dukungan Kepada Korban

Ketika bullying sudah terjadi, hal yang harus dilakukan yaitu memberikan dukungan kepada korban bullying. Korban bullying biasanya merasakan trauma san kecemasan berada di lingkungan di mana ia mengalami bullying. Cobalah untuk bekerja sama dengan orang tua sehingga korban dapat hidup normal kembali.

 

 

 

Scroll to Top