Di zamanย yang sudah serba canggih ini, tentunya kemampuan berbahasa Inggris menjadi salah satu hal yang harus dimiliki bukan?ย Selain itu, tahukah kamu bahwa ternyata mempelajari kosa kata bahasa Inggris akan jauh lebih baik jika dilakukan sejak dini?
Tambah Kosa Kata Bahasa Inggris Sejak Dini Perbaiki Masa Depan
Kamu bisa menuliskan contoh pidato bahasa Inggris supaya menambah kosa katamu nantinya. Hal itu tidak lain untuk mencerahkan masa depanmu sendiri
Dimana nantinya kamu bisa mendapatkan pekerjaan dengan mudah. Maka dari itu, sangat penting bagi generasi muda zaman sekarang untuk mempelajari bahasa Inggris tersebut sejak usia muda.
Ini Dia Alasan Kenapa Kamu Harus Belajar Kosa Kata Bahasa Inggris Sejak Dini
-
Faktor pekerjaan
Seperti yang telah dijelaskan di atas tadi bahwa dengan mempelajari kosa kata bahasa Inggris sejak dini, maka nantinya akan berpengaruhi pada masa depanmu sendiri. Hal ini tidak lain karena banyak sekali perusahaan yang mengincar calon karyawannya yang mempunyai kemampuan berbahasa Inggris.
Apalagi bagi perusahaan multinasional maupun start up yang sedang naik daun. Maka dari itu, jika kamu ingin melamar di perusahaan besar tersebut kamu wajib mempelajari bahasa Inggris sejak dini. Dengan begitu, kamu bisa bersaing di dunia kerja nantinya.
-
Faktor pendidikan
Tidak hanya masalah pekerjaan saja, kemampuan bahasa Inggris ini juga begitu dibutuhkan dalam hal pendidikan. Baik itu untuk sekolah maupun kuliah semuanya sama pentingnya. Aplagi jika kamu ingin berkuliah di luar negeri maka dari itu kemampuan berbahasa Inggris menjadi salah satu hal yang wajib dipelajari sejak masih muda.
Hal ini tidak lain karena hampir semua universitas top yang ada di seluruh dunia menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa utamanya. Maka dari itu, mau tak mau kamu wajib mempelajari bahasa Inggris tersebut dari awal.ย Tentunya peluang untuk dapat diterima di universitas impian akan jauh lebih besar bukan?
-
Faktor travelling / perjalanan
Jika kamu ingin menjadi traveller maupun backpacker maka tentunya kamu wajib mempelajari bahasa Inggris. Hal tersebut tidak lain karena bahasa Inggris ini umumnya digunakan oleh semua orang dalam taraf Internasional.
Dengan kata lain, hampir semua orang yang ada di dunia mempelajari bahasa Inggris ini sebagai bahasa kedua di negaranya sendiri. Oleh sebab itu, dapat dikatakan bahwa dimanapun kamu pergi, bahasa Inggris merupakan alat komunikasi yang paling umum dijumpai bagi turis asing di negara mereka sendiri.
Nah, dengan menguasai bahasa Inggris, maka nantinya kamu akan tenang dan bisa pergi travelling atau melakukan perjalanan jauh ke negara lain. Hal ini tidak lain karena kamu tidakย kesulitan berkomunikasi menggunakanย bahasa Inggris tentunya.
-
Faktor entertainment
Faktor yang keempat ini menjadi salah satu alasan mengapa kebutuhan dasar berbahasa Inggrisย wajib dimiliki oleh orang-orang di dunia modern ini, terutama sedari kecil. Hal tersebut tidak lain disebabkan karena selera orang berbeda-beda maka dari itu dengan menguasai bahasa Inggris ini nantinya kamu bisa mengerti hiburan entertainment tersebut.
Sebab, saat ini ada banyak sekali tayangan entertainment alias hiburan dengan menggunakan bahasa Inggris. Jadi dapat dikatakan bahwa kamu tidak hanya bisa menikmati hiburan lokal saja melainkan juga international.
Oleh sebab itu, kamu wajib menguasai bahasa Inggris ini. Beberapa contoh hiburan yang menggunakan bahasa Inggris tidak lain yaitu serial TV, vlog influencer, film, buku, lagu, podcasr dan lain sebagainya.